Ada Fitur Baru di Aplikasi AirAsia MOVE

Jakarta, Titik Kumpul – AirAsia MOVE sebagai salah satu platform Online Travel Agent kini meluncurkan fitur unggulan bernama “Kelola Pemesanan Saya”.

Fitur ini dirancang untuk memudahkan pengguna mengatur kebutuhan perjalanan tambahan kapan saja tanpa kerumitan.

Dengan fitur ini, pengguna dapat menambahkan layanan penerbangan seperti bagasi ekstra, kursi pilihan, asuransi perjalanan, dan memesan makanan langsung dari aplikasi.

“Indonesia AirAsia sebagai bagian dari grup maskapai AirAsia terus menekankan komitmennya terhadap belanja dan kenyamanan,” ujar Presiden Direktur Indonesia AirAsia. Veranita Yosephine.

“Kemitraan ini dapat memudahkan pilihan penumpang setia, memungkinkan lebih banyak orang untuk bepergian dan menjelajahi destinasi impian mereka dengan mudah,” tambahnya, melalui keterangan resmi, Rabu, 13 November 2024.

Fitur Kelola Pemesanan Saya ini memberikan keleluasaan kepada pengguna yang ingin menambahkan layanan penerbangan meskipun tiket sudah dibeli. Pengguna hanya perlu membuka aplikasi airasia MOVE dan memilih layanan yang diinginkan, seperti bagasi tambahan, kursi, makanan, atau asuransi.

Bahkan, bagi pengguna yang membeli tiket melalui OTA lain, layanan tambahan ini bisa ditambahkan melalui halaman login di situs resmi AirAsia.

Fitur Pra-Pemesanan Bagasi yang tersedia di aplikasi memungkinkan pengguna menikmati diskon hingga 50% untuk pembelian bagasi tambahan dibandingkan tarif bandara.

Selain itu, layanan lain seperti pemilihan kursi dan asuransi dapat ditambahkan hingga empat jam sebelum keberangkatan, sedangkan reservasi makanan dalam penerbangan dapat dilakukan 24 jam sebelumnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *