Ditambah Boca Juniors, 30 Tim Ini Pastikan Tiket ke Piala Dunia Antarklub 2025

Jakarta, VIVA – Daftar tim lolos Piala Dunia Antarklub 2025 kembali bertambah. Baru-baru ini raksasa Argentina Boca Juniors memastikan lolos ke ajang yang akan berlangsung di Amerika Serikat tersebut.

Dengan tambahan Boca Juniors, kini ada 30 tim yang dipastikan lolos. Hanya tersisa dua tim yang bisa mengikuti format baru Piala Dunia Antarklub ini.

“Selamat atas keberhasilan lolos ke Piala Dunia Antarklub baru, Boca Juniors. Saya doakan yang terbaik untuk Anda di AS pada tahun 2025,” kata presiden FIFA Gianni Infantino di Instagram.

Boca Juniors lolos melalui peringkat CONMEBOL selama empat tahun terakhir. Sebelumnya, empat wakil Amerika Selatan lolos.

Ada tiga tim yang lolos sebagai juara Copa Libertadores, yakni Palmeiras, Flamengo, dan Fluminense. River Plate dan Boca Juniors lolos melalui peringkat.

Lolosnya Boca Juniors menambah sengitnya persaingan di Piala Dunia Antarklub 2025. Mereka tercatat sebagai tim sukses dengan 6 gelar Copa Libertadores dan 3 Piala Interkontinental.

Sebanyak 30 klub sudah memastikan lolos. Eropa mengirimkan wakil terbanyak yakni 12 klub.

Ada dua klub lagi yang akan tampil di Amerika Serikat. Satu klub Amerika Selatan yang menjadi juara Copa Libertadores 2024 dan satu wakil tamu. Sebanyak 32 klub kemudian lolos dan tampil pada 15 Juni hingga 13 Juli 2025.

Berikut daftar tim yang sudah memastikan tiket Piala Dunia Antarklub 2025:

AFC       1. Al Hilal (Arab Saudi) 2. Urawa Red Diamonds (Jepang) 3. Ulsan HD (Korea Selatan) 4. Al Ain (Uni Emirat Arab)

CAF         5. Al Ahly (Mesir) 6. Wydad Casablanca (Maroko) 7. Esperance de Tunis (Tunisia) 8. Mamelodi Sundowns (Afrika Selatan)       

CONMEBOL 9. Palmeiras (Brasil) 10. Flamengo (Brasil) 11. Fluminense (Brasil) 12. River Plate (Argentina) 13. Boca Juniors (Argentina)      

CONCACAF 14. Monterrey (Meksiko) 15. Seattle Sounders (AS) 16. Leon (Meksiko) 17. Pachuca (Meksiko)        

OFC 18. Auckland City (Selandia Baru) 19. Chelsea (Inggris) 20. Real Madrid (Spanyol) 21. Manchester City (Inggris) 22. Bayern Munich (Jerman) 2. PSG (Prancis) 25. FC Porto (Portugal) 26 . Benfica (Portugal) 27. Borussia Dortmund (Jerman) 28. Juventus (Italia) 29. Atletico Madrid (Spanyol) 30. RB Salzburg (Austria)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *