Jakarta, Titik Kumpul – Timnas Indonesia gagal membawa pulang tiga poin dari Stadion Nasional Bahrain, kandang Timnas Bahrain pada laga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia 2026. Laga yang berlangsung tadi malam Berakhir dengan skor 2-2.
Timnas Bahrain unggul terlebih dahulu pada menit ke-15 lewat gol Mohamed Marhon. Pasukan Shin Tae-yong menyamakan kedudukan di babak pertama lewat gol Ragnar Oratmangoen.
Di babak kedua, Indonesia bisa memberikan kejutan. Tendangan terukur Rafael Struick pada menit ke-74 membuat skuad Garuda menang 2-1 atas tuan rumah.
Dalam situasi tertinggal, Bahrain terus memberikan tekanan kepada Indonesia. Waktu tambahan babak kedua memasuki menit kesembilan, Marhoon mencetak gol keduanya. Terjadi kontroversi di sini karena perpanjangan waktu yang direkomendasikan wasit keempat adalah enam menit.
Hasil tersebut membuat kans Indonesia untuk mengoleksi tiga poin pertama di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia menjadi pupus. Ada harapan saat menghadapi Timnas China pada Selasa 15 Oktober 2024.
Pertandingan tersebut akan diadakan di Stadion Sepak Bola Pemuda Qingdao. China yang belum mendapat satu poin pun berada di peringkat keenam atau di bawahnya.
Pelatih timnas China Branko Ivanovic menjadikan Indonesia sebagai korban pertamanya saat mencari momen kebangkitan. Sang juru taktik yakin bisa menyelesaikan perjalanannya di posisi keempat klasemen.
“Kami masih punya tujuh pertandingan tersisa. Tujuan kami adalah finis di empat besar grup dan lolos ke babak berikutnya,” kata Branko Ivanovic, dikutip ESPN.
“Jadi, laga berikutnya melawan Indonesia adalah perjuangan yang nyata. Kami harus bekerja lebih keras untuk meraih hasil positif.”