Performa Poco F6 Diklaim Gahar

Titik Kumpul Tekno – Smartphone Poco F6 (Smartphone/HP) resmi diluncurkan di Indonesia dengan performa mumpuni dan fitur AI.

Menurut Product Marketing Manager Poco Indonesia Jackson, smartphone ini ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 8s Gen 3.

Chipset tersebut disandingkan dengan RAM LPDDR5X hingga 12GB dan penyimpanan internal atau ROM USF 4.0 hingga 512GB.

Chipset Snapdragon 8s Gen 3 mampu meraih skor AnTuTu sebesar 1,53 juta yang menunjukkan Poco F6 mampu memberikan performa gaming maksimal dan membuka beberapa aplikasi berat secara bersamaan.

Fitur AI bawaan Poco F6 mampu mengoptimalkan fitur pintar dan performa smartphone ini agar lebih responsif, personal, dan memiliki sistem keamanan canggih.

Selain itu, terdapat juga fitur Poco AI Air Gesture yang memungkinkan pengguna mengontrol ponsel dengan gerakan tangan sederhana tanpa menyentuh layar.

Untuk memenuhi performa tinggi yang dihadirkan Poco F6, smartphone ini dibekali sistem pendingin LiquidCool 4.0 dengan sistem IceLoop dengan luas 4800 mm persegi.

Teknologi ini mampu mendistribusikan panas secara lebih merata dan efisien. Dari segi layar, Poco F6 mengusung layar AMOLED berukuran 6,67 inci dengan resolusi 2712 x 1220 piksel (1,5K).

Smartphone ini mendukung refresh rate hingga 120 Hz dan tingkat kecerahan 2400 nits. Layar ponsel dilapisi Gorilla Glass Victus untuk melindunginya dari goresan.

Poco F6 memiliki baterai 5000mAh dengan teknologi pengisian cepat 90W. Fitur pengisian cepat ini mampu mengisi daya 0 hingga 100 persen hanya dalam waktu 35 menit.

Smartphone ini memiliki kamera belakang ganda yang terdiri dari kamera utama 50MP dengan OIS dan EIS serta kamera ultra-wide angle 8MP.

Kamera utama Poco F6 dibekali sensor Sony IMX882 dengan aperture f/1.59, sedangkan kamera ultra-wide angle dibekali sensor Sony IMX355. Sedangkan untuk kamera depannya, Poco F6 memiliki kamera 20MP.

Poco F6 berjalan pada Xiaomi HyperOS dan tersedia dalam tiga pilihan warna yakni Classic Black, Everland Green, dan Titanium Glow. Poco F6 versi 8GB/265GB dibanderol Rp 5 jutaan mulai Rp 4,9 jutaan.

Sedangkan varian 12GB/512GB dijual hingga Rp5,7 juta dengan harga mulai Rp5,5 juta. Smartphone ini bisa dipesan secara online melalui Mi.com, Tokopedia, Shopee, Blibli dan Lazada.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *